Fungsi Soundcard Dalam Rekaman Musik

Konten [Tampil]

Soundcard Behringer
Soundcard Behringer


Assalamu’alaikum.
Kembali lagi pada artikel kami, kali ini kita akan membahas mengenai fungsi dari soundcard dalam rekaman musik.


Soundcard atau dalam bahasa Indonesia berartikan kartu suara merupakan perangkat keras yang bertugas untuk mengkonversikan gelombang suara dari instrumen menuju pencatatan digital yang nanti direkam melalui Digital Audio Workshop atau lebih kita kenal dengan nama aplikasi rekaman.

 Intinya, soundcard akan merubah “data” dari perangkat keras atau hardware menuju perangkat lunak atau software.

Karena fungsi itu, soundcard juga lebih dikenal sebagai audio converter atau audio interface. Karena soundcard tidak hanya bertugas sebagai penghasil suara saja, tetapi juga sebagai penyuplai suara.

Analoginya, soundcard bertugas sebagai media input dan ouput getaran atau gelombang suara dari perangkat keras menuju perangkat lunak atau sebaliknya.

Kemudian kita kembali ke topik utama mengenai fungsi soundcard dalam rekaman musik.               

Untuk keperluan rekaman, soundcard atau  kartu suara harus dapat menjadi media input dan output getaran suara yang baik (artikel lengkapnya ada disini).

Mengapa demikian? Karena tadi kita sudah bahas bahwa soundcard bertugas atau berfungsi untuk mengubah atau mengkonversikan getaran suara dari instrumen menjadi catatan data pada perangkat lunak lebih tepatnya aplikasi rekaman.

Bila soundcard tidak bagus atau bahkan tidak ada, maka kemungkinan nantinya proses dan hasil rekaman akan menjadi tidak baik, terlebih bila kita menggunakan teknik digital audio record.

Karena alasan itulah maka sampai saat ini Juli 2019, kami belum merekomendasikan rekaman menggunkan smartphone, terlebih hanya mengandalkan microphone bawaan dari smartphone. Karena dari ilmu rekaman suara digital, hal tersebut banyak menyimpang dari anjuran.

Nah dengan soundcard yang baik dan benar, maka kemungkinan hasil dari rekaman akan menjadi lebih baik. Namun, kendati kita kelak telah memiliki soundcard yang baik dan benar, tidak mutlak nanti kita akan langsung menghasilkan hasil rekaman yang baik.

Karena rekaman musik bukanlah suatu ilmu mistis, perlu ada proses lain yang menunjang. Tetapi, jika dari awal soundcard sudah baik, maka proses taking dan editing akan lebih mudah.

Nah mungkin artikel singkat ini sedikit memberikan wawasan kepada kita mengenai fungsi soundcard dalam rekaman musik. Semoga bermanfaat dan sampai jumpa.
Wassalamu’alaikum.

Bagikan Ini:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel